Apa Itu Javascript? Beginilah Penjelasannya

Pada kesempatan kali ini, ITgenic akan menjelaskan mengenai apa itu javascript. Kami akan menjelaskan dasar-dasar javascript yang perlu diketahui oleh para programmer.  Bahasa pemrograman ini bisa di beberapa web populer seperti Google Chrome, Internet Explorer, Mozilla Firefox, Netscape dan Opera

Javascript juga merupakan salah satu bahasa pemrograman yang paling populer di dunia dalam kurun waktu dua puluh tahun terakhir ini. Javascript juga sangat terkenal di kalangan web developer selain HTML dan juga CSS.

 

Apa Itu Javascript?

Kode javascript

Pengertian javascript adalah bahasa yang dipakai untuk membuat program agar dokument HTML yang ditampilkan pada sebuah Browser menjadi lebih interaktif. Javascript juga merupakan bahasa yang tidak memerlukan kompiler untuk dapat menjalankanya, tetapi cukup dengan interpreter saja.

Fitur-fitur yang ada di dalamnya berorientasi pada client-side, high-level programming, objek, serta loosely tiped. Dan di dalam javascript tidak terdapat proses kompilasi lebih dahulu supaya program bisa anda jalankan.

Bahasa pemrograman yang satu ini ringan dan mudah untuk digunakan. Dengan berbekal javascript, membuat halaman web dapat menampilkan antarmuka yang lebih memukau.

 

 

Sejarah Singkat Perkembangan JavaScript Dulu Hingga Kini

Sebelum bernama javascript, bahasa pemrograman yang satu ini telah beberapa kali mengalami perubahan nama. Bahasa pemrograman Javascript pada awalnya bernama Mocha lalu berganti nama menjadi livescript hingga saat ini resmi bernama javascript.

Saat bernama mocha, terbatas hanya untuk kalangan Netscape dengan fungsionalitas yang sangat terbatas. Pada masa antara livescript dan JavaScript, sebenarnya juga telah terjadi beberapa perubahan nama yaitu ECMAScript tahun 1996, EMAScript 2 tahun 1998, EMAScript 3 di tahun 1999

Kemudian, setelah EMAScript 3 ini akhirnya resmi dikembangkan JavaScript yang resmi kita kenal pada saat ini. Itulah sejarah singkat JavaScript dari awal hingga saat ini digunakan 92% website yang menjadi bahasa pemrograman yang dianggap penting oleh para web developer.

 

Baca juga : cara menampilkan peta dengan leaflet JS.

 

Itulah penjelasan singkat mengenai apa itu javascript dan sejarah pembuatannya dari awal hingga saat ini. Nantikan artikel-artikel menarik lainnya seputar javascript hanya di ITgenic.co.id. Sekian dan semoga bermanfaat.

Published

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *